Rabu, 03 Januari 2018

Desain Rumah Jawa Klasik dan Modern

Desain Rumah Jawa Klasik dan Modern 

Rumah merupakan tempat peristirahatan untuk kita setelah lelah seharian beraktifitas di luar rumah, Untuk menjadikan seorang nyaman dan betah dirumah memerlukan desain yang bisa membuat orang tersebut nyaman dirumah. Kami akan memberikan desain rumah jawa yang terlihat klasik dan modern. Rumah adat jawa terutama jawa timur  biasanya lebih dominan tampilan depannya yang terlihat joglo, rumah adat ini bisa di buat sedemikian rupa tetapi terlihat kloasik dan modern. Dengan penambahan taman minimalis didepan rumah akan menambah rumah ini terlihat alami. Selain itu teras depan rumah yang agak lebar juga akan membuat rumah ini terkesan besar. 

Desain Rumah Jawa Klasik dan Modern, penambahan arsitektur pada rumah jawa ini akan membuatnya tampak klasik dan modern tetapi tidak menghilangkan wujud asli rumah joglo. Meski rumah tradisional  desain rumah joglo ini banyak diminati oleh para pengusaha. Karena rumah daerah jawa ini bisa terlihat sangat modern dan mewah.

Rumah Jawa Klasik dan Modern
Rumah joglo dari rumah adat jawa ini merupakan salah satu desain rumah yang sangat direcomendasikan untuk para keluarga yang akan membangun rumah. Selain desainya yang simple rumah joglo ini juga sangat bagus. Rumah khas jawa ini memiliki ciri atap berdesain unik dan juga 4 pilar  yang disebut soko guru. Pilar ini dijadikan sebagai penyangga rumah joglo yang kemudian mendukung susunan balok yang dinamakan tumpang sari. Didalam rumah joglo terdapat tiga ruang terpisah satu pendopo dalem agung dan ruang utama : pringgit dan omah ndalem. 
Bagian pendopo dalem agung biasanya dijadikan sebagai ruang tamu atau ruang formal  untuk melakukan acara - acara formal seperti tasyakuran. Pada ruang pringgit berfungsi sebagai tempat hiburan bagi pemilik rumah. 


Desain Rumah Joglo Tampak Depan  
Desain rumah joglo  ini tampak modern karena penambahan arsitektur modern pada bagian depannya tetapi tidak akan menghilanghkan wujud asli dari rumah adat ini didepan rumah masih tampak 4 pilar yang disebut soko guru dan juga terdapat berbagai desain yang menggunakan pringgitan.
Desain modern dan kuno ini akan berpadu menjadi satu tetapi tidak akan menghilangkan unsur kuno pada bagian depannya karena masih berpenampilan joglo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar